Workshop Penyusunan Laporan Keuangan Berdasarkan PSAK 109

Workshop Penyusunan Laporan Keuangan Berdasarkan PSAK 109

PSAK 109 tentang Akuntansi Zakat Infak/Sedekah mengatur pengakuan, pengukuran, penyajian, dan pengungkapan transaksi pada lembaga amila zakat infak dan sedekah (lazis). Namun belum semua lazis mengenal dan menerapkan PSAK 109 termasuk Lazis Syamsul Ulum (LAZISSU). Sebagai lazis yang mengelola dana masyarakat, maka LAZISSU memiliki kewajiban untuk memenuhi akuntabilitas public dalam bentuk penyajian laporan keuangan.

Pada kegiatan ABDIMAS Tahap II ini maka tim pengabdian masyarakat FEB Universitas Telkom  yang terdiri dari  Dr. Wiwin Aminah, S.E. Akt, M.M,   Hilda Salman Said, S.E., M.Si., Ak., CA., CPA dan Tri Utami Lestari, S.E., MM .Ak,    menyelenggarakan workshop penyusunan laporan keuangan berdasarkan PSAK 109  yang dilaksanakan pada tanggal 19 Nopember 2021,  dengan tujuan untuk melatih sumber daya manusia yang dimiliki LAZISSU agar mampu menyusun laporan keuangan menurut standar akuntansi yang berlaku, untuk menjadi dasar berikutnya pada proses digitalisasi laporan keuangan LAZISSU dalam rangka memenuhi akuntabilitas public.

Dengan adanya pelatihan yang mendorong untuk menyelenggarakan pencatatan akuntansi menurut PSAK 109 diharapkan manajemen LAZISSU dapat menyusun laporan keuangan secara mandiri. Metode pelaksanaan elatihan yang diselenggarakan berupa:

Metode ceramah memaparkan overview pentingnya penyusunan laporan keuangan dalam rangka memenuhi akuntabilitas public dan pengenalan dasar-dasar akuntansi secara praktis dan agar mudah dipahami oleh non-akuntansi. Metode tanya jawab untuk mengetahui sejauh mana pemahaman dari para peserta terhadap materi yang diberikan oleh narasumber.

Metode diskusi digunakan pada saat mengenalkan transaksi khusus pada lembaga amil zakat infak dan sedekah dan melakukan analisis terhadap transaksi-transaksi tersebut untuk selanjutnya dipersiapkan untuk pencatatan secara akuntansi. Metode simulasi dan praktek digunakan agar peserta dapat secara bersama-sama menyusun system akuntansi manual (menggunakan kertas kerja excel) dimulai dari menyusun chart of account, dilanjutkan dengan membuat jurnal untuk transaksi (input transaksi), memahami neraca saldo yang merupakan resume dari jurnal, dan diakhiri dengan penyajian laporan keuangan lengkap. Peserta diminta membawa laptop masing-masing.

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat berlangsung dengan lancar dan tertib. Peserta dibekali berupa kertas kerja penyusunan laporan keuangan dalam format excel yang siap pakai dan dapat dimodifikasi sesuai dengan perkembangan kebutuhan. Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh 20 peserta yang sebagian besar merupakan anggota pengurus LAZISSU dan pengurus Dewan Kemakmuran Mesjid  (DKM) Syamsul Ulum.